EDUKASI KESEHATAN MENGGUNAKAN METODE DISKUSI, DEMONSTRASI DAN NONTON BERSAMA MENINGKATKAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN KETERAMPILAN PENCEGAHAN OBESITAS REMAJA DI KELURAHAN CIMANGGIS, DEPOK
DOI:
https://doi.org/10.47522/jmm.v1i1.2Keywords:
edukasi kesehatan, obesitas, remajaAbstract
Prevalensi obesitas pada remaja meningkat setiap tahun. Hal tersebut disebabkan berbagai faktor diantaranya pola makan dan aktivitas sendentary. Upaya pencegahan sejak dini perlu dilakukan untuk menekan angka obesitas pada remaja. Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan, sikap dan keterampilan remaja dalam mencegah obesitas. Pengabdian masyarakat dilakukan dengan melakukan edukasi kesehatan dengan menggunakan metode diskusi, demonstrasi dan nonton bersama remaja selama periode Oktober hingga Desember 2016 kepada 30 remaja di Kelurahan Cimanggis Depok. Hasil yang diperoleh dari kegiatan pengabdian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan pengetahuan, sikap dan keterampilan remaja sebelum dan sesudah intervensi. Hasil uji statistic menggunakan uji T berpasangan menunjukkan terdapat perbedaan pengetahuan, sikap dan keterampilan remaja sebelum dan sesudah intervensi dengan p Value 0,000. Perawat komunitas diharapkan dapat melakukan edukasi kesehatan menggunakan metode sesuai dengan karakteristik perkembangan remaja
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Jurnal Mitra Masyarakat memberikan akses terbuka terhadap siapapun agar informasi pada artikel dapat bermanfaat bagi orang banyak. jurnal dapat diakses tanpa dipungut biaya, sesuai dengan lisensi creative commons yang digunakan.